Pasuruan, 11 September 2024 – PT Advantage SCM kembali mengadakan kegiatan rekrutmen yang berlangsung pada hari Rabu tanggal 11 September 2024 di BKK SMK Untung Surapati. Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen perusahaan dalam mencari talenta-talenta muda yang berpotensi untuk bergabung di PT Advantage SCM.
PT Advantage SCM adalah Perusahaan swasta nasional yang bergerak dalam jasa cash managemen dan service. Visi Menjadi Perusahaan Cash Management Terbaik di Indonesia
Misi
- Untuk Pelanggan:
Memberikan kebahagian, ketenangan dan kenyamanan bagi pelanggan - Untuk Karyawan:
Memberikan penghargaan atas produktivitas dan hak untuk diperlakukan secara adil - Untuk Investor:
Memberikan keuntungan yang maksimal - Untuk Komunitas:
Aset bagi bangsa dan Negara Indonesia
Acara ini dihadiri oleh puluhan peserta yang merupakan 14 alumni dan 19 siswa kelas XII yang memenuhi persyaratan yang telah ditentukan. Tes psikotes menjadi salah satu tahapan penting dalam proses seleksi ini, di mana para peserta diuji kemampuan kognitif, karakter, serta kecakapan mereka untuk menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja yang dinamis. Tes Psikotes tersebut dilakasanakan secara online melalui Zoom meting
Sebelum pelaksanan , PT Advantage SCM juga memberikan gambaran tentang perusahaan dan peluang karir yang ditawarkan.
Kegiatan rekrutmen ini disambut antusias oleh para peserta yang berharap dapat lolos dan menjadi bagian dari PT Advantage SCM. Pihak perusahaan sendiri menyatakan akan terus menjalin kerja sama dengan SMK Untung Surapati untuk mendapatkan calon karyawan yang berkualitas di masa mendatang.
Dengan suksesnya acara ini, diharapkan akan semakin banyak kegiatan rekrutmen serupa yang dapat memberikan manfaat nyata bagi para siswa dan alumni, serta memperkuat hubungan antara dunia pendidikan dan industri.